Pendahuluan

Sahabat les privat surabaya – LBB cendikia,

Artikel ini mencoba menelaah anak yang manja dari sudut psikologi, dimulai dari definisi atau ciri-ciri anak dengan kategori manja, akibat yang akan timbul di masa yang akan datang, faktor penyebabnya, dan pencegahan sertasolusi jika sikap manja tersebut itu sudah terjadi kepada anak.

Sebagian orang tua tidak menyadari bahwa mereka telah memanjakan anak mereka. Ini menjadi menjadi problem yang harus dicarikan jalan keluarnya. Anak menjadi memiliki sifat manja karena anak terpusat pada dirinya sendiri, ia tidak peduli dengan kebutuhan orang lain. Karena terpusat pada dirinya, ia menuntut segala sesuatu terpenuhi sekarang dan tidak bisa menunggu. Tanpa disadari oleh orang tua sebenarnya perilaku itu disebabkan oleh orang tua yang permisif karena kondisi orang tua yang lelah, bekerja, dan mencari mudahnya. Demi masa depan anak maka hal ini harus dicegah dengan sikap ketegasan dan kekonsistenan dari orang tua itu sendiri.

Ciri-ciri

Sahabat les privat surabaya – LBB cendikia, sebelum masuk kepada solusi, kita perlu memahami ciri-ciri anak manja dulu ya, biar kita tidak salah sebelum menyikapi dan mengenali sifat anak.

Tantrum dan tidak mudah puas

Tanda paling sering terjadi adalah anak yang sering menunujukkan amarah, baik di depan umum maupun di rumah. Dia tidak mudah puas. Anak-anak yang manja sering tidak bisa mengungkapkan kepuasan dengan apa yang telah mereka miliki. Jika mereka melihat orang lain memiliki sesuatu, mereka pun pasti menginginkannya.

Tidak pengertian dan tidak mau membantu

Dia tidak mau membantu. Tidak ada anak yang suka pekerjaan bersih-bersih, tapi begitu tahun balita berlalu, dia harus bersedia membantu tugas yang lebih kecil, seperti membersihkan mainannya dan melepaskan sepatunya sendiri.

Ketergantungan ekstrem pada orang tua

Jika anak tidak bisa pergi ke tempat tidurnya sendiri, dia harus senantiasa didampingi orang tua atau pengasuh, dia tidak pernah mau ditinggal, maka itu adalah masalah. Elkind mengatakan bahwa anak bergantung pada orang tuanya memang iya, tapi seiring bertambahnya usia, anak-anak harus belajar untuk merasa nyaman dengan orang lain dan dengan mereka sendiri.

Dampak terhadap anak

Apasih dampak sifat manja terhadap anak. Yuk pahami ya sahabat les privat surabaya – LBB cendikia

Tidak dewasa

Sebagai orang tua, tentu ingin memberi semua yang menjadi keinginan anak-anak untuk membuat mereka bahagia, tapi orang tua yang memberi terlalu banyak atau terlalu sering, bisa memanjakan anak mereka. Memanjakan anak-anak bisa berbahaya bagi anak-anak tersebut, baik secara sosial maupun perkembangannya. Karena anak-anak yang manja sering tidak belajar memecahkan masalah mereka sendiri, mereka bisa kekurangan keterampilan hidup yang diperlukan untuk menegosiasikan tuntutan akan kebutuhan mereka di masa dewasa nanti.

Ketidakbertanggungjawaban

Bila anak dibesarkan menjadi anak manja, mereka sering tidak belajar perilaku yang bertanggung jawab. Menurut ” Baton Rouge Parents Magazine,” anak-anak yang manja tidak dapat memahami konsep batasan sebagai orang dewasa dan tidak dapat mengembangkan kepribadiannya sehingga mereka terjebak pada gaya hidup santai seperti berbelanja, berjudi, suka makan di luar, dan minum. Anak-anak ini terkadang tidak termotivasi dan dapat digambarkan sebagai anak yang malas atau pemarah. Kurang dalam kedewasaan emosional dan kurang memiliki kemampuan memecahkan masalah, orang dewasa ini mungkin terdepak dan menjadi tidak bahagia dengan kehidupan mereka.

Keterampilan Hubungan yang Buruk

Karena mereka belum mengetahui bahwa hubungan melibatkan kedua belah pihak, yaitu saling memberi dan menerima, anak-anak yang dimanjakan dapat mengalami kesulitan dalam membuat komitmen dan menjaga persahabatan yang berarti. Bruce J. McIntosh, M.D., yang menulis dalam jurnal “Pediatrics,” menunjukkan bahwa anak-anak manja dapat menjadi tidak peka terhadap kebutuhan orang lain, rentan terhadap amarah dan memiliki masalah dalam menunda kepuasan. Karena anakanak lain mungkin tidak ingin berada di dekat seseorang dengan karakteristik ini, anak-anak yang manja mungkin menjadi penyendiri yang tidak bahagia, yang bahkan tidak suka dengan dirinya sendiri.

Bagaimana solusinya,,, yukk download di link berikut ya bunda

https://drive.google.com/file/d/1XLqZjXSSfjTPoNUiH4crQ0w1sb5rczbm/view?usp=sharing

Sekian pembahasan kami. Tunggu artikel kami berikutnya ya sahabat les privat surabaya- LBB cendikia Guru privat surabaya